Home » Berita » Direktur Kerjasama Penyuluhan Universitas Rhode Island AS Diskusi Tentang Penyuluhan di BPPP Ambon

Direktur Kerjasama Penyuluhan Universitas Rhode Island AS Diskusi Tentang Penyuluhan di BPPP Ambon

Sabtu 6 Oktober 2018 para pegawai BPPP Ambon dengan wajah cerah menyambut kedatangan Direktur Kerjasama Penyuluhan Universitas Rhode Island, yang juga merupakan Mantan Direktur Jenderal Penyuluhan Kementerian Pertanian Amerika Serikat, Professor Deborah Shelly, di BPPP Ambon. Prof Deby, sapaan akrab Deborah Shelly, datang bersama Brooke Williams Ross, Direktur Kerjasama Bisnis dan Edukasi Indonesia dengan Universitas Rhode Island. Dalam kunjungan singkatnya, Deby menyempatkan diri berdiskusi dengan pegawai BPPP Ambon terkait strategi penyuluhan yang dilaksanakan pemerintah Amerika Serikat. Deby bahkan sempat menyampaikan materi melalui presentase slide. Mewakili BPPP Ambon, presentase disampaikan oleh Agussalim, salah seorang widyaiswara Balai.

Selain berdiskusi tentang penyuluhan, Prof Deby dan Mr. Brooke juga diajak berkeliling melihat fasilitas pelatihan milik BPPP Ambon.  Mereka melihat fasilitas di teaching factory, workshop pembuatan pakan, workshop penangkapan ikan, workshop BST, workshop navigasi, workshop pengolahan hasil perikanan dan workshop permesinan. Selain itu, mereka juga menyempatkan diri melihat asrama Balai, dan mengunjungi jetty tempat berlatih BST, sambil melihat KJA milik Balai yang lokasinya di sisi kiri jetty.

Baca Juga

Sosialisasi Gratifikasi dan Benturan Kepentingan (Conflict of Interest) kepada pihak Eksternal BPPP Ambon

Dalam upaya Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Dan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *