Senin tanggal 27 Mei 2013, Balai Pendidikan dan Pelatihan Perikanan (BPPP) Ambon dikunjungi dua orang purna widya dari Desa Waihatu Kabupaten Seram Bagian Barat yaitu Adam (50) dan Sukandar (40). Kedua orang tersebut berprofesi sebagai nelayan dan merupakan peserta Pelatihan Pembuatan dan Pengoperasian Alat Tangkap Rawai Dasar yang diselenggarakan dari tanggal 11 sampai dengan 16 April 2013 di kampus BPPP Ambon. Kedatangan Adam dan Sukandar langsung diterima oleh Kepala Balai, Silvester Simau dan staf fungsional. Pada kesempatan tatap muka dengan Kepala BPPP Ambon, Adam menyampaikan bahwa tujuan kedatangan mereka adalah untuk silaturahmi dan menyampaikan rasa terima kasih kepada BPPP Ambon atas hasil pelatihan yang telah dirasakan nelayan Desa Waihatu dalam waktu yang relatif singkat
Sebagai perwakilan nelayan Desa Waihatu, Adam menuturkan bahwa sepulangnya mengikuti pelatihan di BPPP Ambon para nelayan di Desa Waihatu langsung mengaplikasikan apa yang telah didapat selama mengikuti pelatihan dan hasilnya sangat memuaskan bahwa ikan hasil tangkapan mereka meningkat baik ukuran dan maupun jumlahnya. “Nelayan Desa Waihatu sekarang sedang giat-giatnya membuat dan mengoperasikan rawai dasar hasil rancangan tim pelatih di BPPP Ambon karena hasilnya sangat memuaskan. Hasil tangkapan ikan dasar yang kami dapat rata-rata memiliki berat 1,5 – 10 kg per ekor dan hasil penjualan dari satu kali operasi tidak hanya menutupi biaya pembuatan dan operasional tapi bahkan kami bisa memperoleh penghasilan lebih dibandingkan sebelum mengikuti pelatihan. Investasi dengan Rawai Dasar relatif lebih murah dibandingkan alat penangkap ikan lain akan tetapi hasilnya sangat menguntungkan karena potensi ikan dasar di daerah kami cukup melimpah” tandas Adam.
Kepala BPPP Ambon, Silvester Simau juga merasa bersyukur bahwa kegiatan pelatihan yang diselenggarakan BPPP Ambon telah memberikan dampak positif terhadap nelayan Desa Waihatu. “Nelayan Desa Waihatu jangan selalu puas dengan apa yang telah dicapai dengan senantiasa harus selalu mengembangkan diri agar bisa sejajar dengan nelayan daerah lain yang sudah sejahtera. Perlu diperluas jaringan pemasaran ke luar daerah agar nilai jual lebih tinggi. Apa yang telah dicapai nelayan Desa Waihatu dapat menjadi contoh keberhasilan BPPP Ambon dan nelayan Desa Waihatu sendiri dan harus disebarluaskan ke nelayan di sekitar Desa Waihatu lainnya agar informasi teknologi tidak sebatas sampai di nelayan Desa Waihatu. BPPP Ambon selalu terbuka untuk membantu nelayan dalam upaya pengembangan SDM dan pengembangan usahanya” tandas Silvester Simau.
Indra Cahya
Alhamd…ternyata peneliti indonesia juga bisa…