Home » Berita » Pelatihan Pariwisata Berkelanjutan di Tobololo Kota Ternate

Pelatihan Pariwisata Berkelanjutan di Tobololo Kota Ternate

Sabtu 20 Juli 2019, Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan sukses menyelenggarakan sebuah pelatihan jenis baru yakni pelatihan pariwisata berkelanjutan. Pelatihan ini berisi tentang materi pengelolaan wisata yang berbasis pada sumberdaya bahari atau pesisir, agar berkelanjutan secara ekologi, ekonomi dan sosial kultural. Peserta pelatihan adalah kelompok masyarakat konservasi penyu dan pengelola objek wisata Tobololo di Kelurahan Tobololo Kota Ternate. Pelatihan ini berlangsung selama enam hari sejak tanggal 15 sampai 20 Juli dengan diikuiti sejumlah 28 orang peserta. 

Bertindak selaku pelatih pada pelatihan ini adalah Polly Christian dan Agussalim dari BPPP Ambon. Selain itu terdapat narasumber dari Dinas Kelautan dan Perikanan Maluku Utara, Sugiharsono, yang merupakan Sekretaris Dinas. narasumber lainnya adalah Kepala Dinas Perikanan Kota Ternate, Ruslan Bian, yang memeberikan materi terkait peran konservasi terhadap pengembangan wisata bahari di Kota Ternate.

Selain materi pengetahuan tentang kepariwisataan, peserta juga berlatih menggali potensi wisata yang terdapat di lingkungan mereka, berlatih menganalisis dampak wisata dan berlatih memberikan layanan prima wisata dengan komunikasi yang efektif. Selain itu peserta juga melakukan simulasi penanganan keluhan pelanggan wisata. Peserta juga berlatih keterampilan membuat bioreeftek untuk mendukung daya dukung wisata berupa terumbu karang agar lestari, serta membuat papan informasi wisata edukasi penyu, untuk memberi pemahaman ke masyarakat pentingnya menjaga kelestarian penyu sebagai bagian penting dari ekosistem pesisir dan sebagai objek utama wisata di Tobololo.

Papan Informasi dan Bioreeftek karya peserta pelatihan
Materi oleh Agussalim
Materi oleh Polly Christian
Penyerahan atribut dan kelengkapan peserta pelatihan

Baca Juga

PENGADAAN JASA LAINNYA ORANG PERORANGAN (PJLP)TAHUN 2024 BPPP AMBON

Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi di Balai Pelatihan danPenyuluhan Perikanan (BPPP) Ambon, kami …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *