Home » Berita » Membangun Sinergitas dengan P2MKP, BPPP Ambon Meggelar Pelatihan MoT (Management of Training)

Membangun Sinergitas dengan P2MKP, BPPP Ambon Meggelar Pelatihan MoT (Management of Training)

Laporan Kepala BPPP Ambon Bapak Abubakar

Kepala BPPP Ambon, Abubakar, S.St.Pi, S.St.Pi, dalam laporannya pada pelatihan MoT P2MKP, Senin 13 Desember 2021, menyampaikan bahwa pelatihan ini dilaksanakan berdasarkan pertimbangan bahwa untuk pemberdayaan masyarakat maka perlu pelibatan masyarakat, karena yang paling tahu tentang kebutuhan masyarakat adalah masyarakat itu sendiri. Seperti diketahui bahwa P2MKP merupakan pelaku utama dan pelaku usaha kelautan dan perikanan yang produktif dan berbasis pada masyarakat. Sehingga tidak salah jika kemudian menjadi perpanjangan tangan pemerintah dalam melatih masyarakat. Agar bisa menjadi lembaga pelatihan yang layak, maka P2MKP membutuhkan pengelolaan Diklat yang tersertifikasi. Itulah alasan yang mendasari sehingga 15 P2MKP di wilayah kerja BPPP Ambon dilatih untuk mengelola program Diklat di tempat mereka, terang Abubakar.

Kepala pusat pelatihan dan penyuluhan kelautan perikanan Dr. Lilly Aprilia Pregiwaty, S.Pi, M.Si dalam arahannya pada pembukaan pelatihan ini menyatakan bahwa melalui MoT ini diharapkan kualitas pelatihan di P2MKP menjadi lebih baik. Lilly juga berjanji akan mencari sumber-sumber pendanaan yang bisa dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan pelatihan di P2MKP seperti dana CSR da sebagainya. Kapuslatluh juga mengapresiasi P2MKP dan mengatakan bahwa mereka ini adalah UMKM yang bersedia berbagi pengetahuan dan keterampilan dengan masyarakat lain demi peningkatan ekonomi mereka. Selain itu terbuka peluang untuk berjejaring antara P2MKP dengan masyarakat melalui sistem maklon atau stokis usaha. Lilly juga mengharapkan ke depan komunikasi antara P2MKP dengan Puslatluh bisa lebih intens terkait setiap perkembangan usaha dan langkah dari P2MKP, oleh karenanya kita akan membangun sarana pelaporan yang lebih mudah, misalnya melalui Sipintar, aplikasi pelatihan terintegrasi besutan BPPP Ambon, pungkas Lilly.

Baca Juga

PENGADAAN JASA LAINNYA ORANG PERORANGAN (PJLP)TAHUN 2024 BPPP AMBON

Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi di Balai Pelatihan danPenyuluhan Perikanan (BPPP) Ambon, kami …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *